Pasang Kanopi Besi Hollow Lebih Mudah Pakai Jasa Profesional!

Pasang Kanopi Besi Hollow Lebih Mudah Pakai Jasa Profesional!

Besi holo atau hollow? Ini dia salah satu bahan pembuatan kanopi yang masih sering salah kaprah penyebutannya. Ya, istilah yang benar itu “Hollow”, merupakan penyebutan berbahasa inggris yang menjelaskan bahwa suatu bentuk benda yang berongga. Karena dalam konteks kanopi, maka yang dimaksud berongga disini adalah bagian rangka besinya.

Ya, pada kesempatan kali ini admin punya informasi mengenai mekanisme pasang kanopi besi hollow, barangkali penasaran. Ya, memang jika melihat judulnya Anda akan di rekomendasikan pakai jasa saja. Namun, memangnya sesulit apa sih pemasangan kanopi besi hollow?

Ya, itu dia yang akan kita bahas. Mari cek saja langsung penjelasan di bawah daripada semakin penasaran.

Cara Pasang Kanopi Besi Hollow, Sesulit Apa?

Sulit atau tidak itu relatif. Apabila spesialis Anda memang di bagian konstruksi maka tentu ini adalah hal yang mudah, namun tetap saja prosesnya akan menghabiskan banyak tenaga jika melakukan semuanya serba sendiri. Sebagai referensi berikut tahapan dalam pembuatan rangka besi hollow untuk kanopi.

1.Mempersiapkan Alat

Oke, mari kita lihat dari hal paling mendasar yakni menyediakan alatnya terlebih dahulu. Jangan kaget, beberapa diantaranya mungkin akan sulit untuk ditemukan di sekitar rumahmu. Adapun alat-alatnya, antara lain:

  • Gerinda potong besi
  • Bor listrik 12 mm, bor beton 12 mm
  • Alat las listrik
  • Penggaris siku
  • Meteran
  • Palu
  • Waterpass

2.Menyediakan Bahan Pasang Kanopi Hollow

Ya, sesuai dengan perkiraan Anda, karena ingin membuat kanopi hollow, maka bahan yang di butuhkan adalah besi hollow dengan ukuran setidaknya 4×6 dengan spesifikasi lengkap sebagai berikut:

  • Panjang: 6 meter
  • Tebal: 1,8 mm
  • Jumlah: 4 potong

Selain itu, di perlukan juga bahan lainnya yakni besi hollow dengan ukuran 4×4 dengan spesifikasi sama dengan yang ada di atas. Tidak lupa juga menyiapkan besi siku, dengan panjang 50 cm. Ini adalah bahan yang nantinya akan di pakai sebagai dudukan dynabolt.

Masih ada lagi, Anda juga butuh sekrup galvalum dengan panjang 4,5 cm dengan jumlah 70 buah. Serta, tap spandek tebal 0,35 mm dengan panjang 6 meter.

3.Mulai Ukur dan Rancang Rangka Kanopinya

Anda akan butuh kemampuan matematis disini, dalam dunia kanopi memang merupakan hal yang wajib untuk memahami penggunaan alat ukur dan kanopi yang akan Anda buat. Silahkan cari referensi jenis dan model kanopi di internet barangkali ada  yang bisa di jadikan gambaran.

4.Las dan Sambungkan Besi Hollow

Disinilah hal akan bertambah sulit. Kamu harus menggunakan alat  las untuk menyambungkan masing-masing bagian dari potongan besi. Alat listrik bertegangan tinggi ini sangat berbahaya jika tidak di lakukan oleh orang profesional. Kamu butuh pelindung atau kacamata khusus untuk menghalangi sinar yang sangat tajam.

5.Angkat dan Naikkan Rangka Kanopi

Anda akan membutuhkan bantuan minimal dari tetangga untuk mengangkat besi kanopi. Bisa di katakan mustahil dilakukan sendirian, karena Anda harus menyesuaikan antara kedua sisinya agar tidak jatuh dan tetap seimbang.

Ya, pada akhirnya memag lebih mudah pakai layanan jasa daripada melakukannya sendiri. Bukan masalah menghemat, melainkan ini berkaitan dengan kemampuan dan waktu yang Anda miliki untuk melakukannya. Memaksakan diri untuk melakukan segala sesuatu serba sendiri itu juga harus tahu batas kemampuan.

Nah, daripada bingung dan pusing, lebih baik cek informasi selanjutnya mengenai jasa pasang kanopi besi hollow profesional.

Jasa Pasang Kanopi Besi Hollow yang Ahli

Sudah kenal dengan Mitra Canopy? Kami adalah perusahaan yang bergerak di bidang spesialis pemasangan dan pembangunan konstruksi kanopi. Berpengalaman selama bertahun-tahun, sudah banyak projek yang terselesaikan termasuk pemasangan kanopi besi hollow. Kami memahami bahwa ini adalah bidang konstruksi yang butuh bantuan ahli.

Baca dulu: 3 Bahan Kanopi yang Bagus, Mana yang Cocok Untuk Rumahmu?

Jika memabaca penjelasan di atas, sudah cukup jelas bahwa penggunaan alat-alat khusus seperti mesin las, dan gerinda bukanlah sesuatu yang bisa di lakukan oleh orang awam. Oleh karena itu, disini Kami hadir sebagai solusi untuk Anda.

Kami siap bantu pasang kanopi besi hollow untuk rumah atau pun lokasi tempat usaha, seperti cafe, restoran, atau bisnis lainnya.

Berapa Biaya Pasang Kanopi Besi Hollow?

Untuk biaya sistemnya custom ya, jadi Kami harus tahu terlebih dahulu ukuran dari kanopi yang nantinya akan Anda buat. Setelah semuanya sudah di rancang, baru Kami berikan estimasi biayanya. Oh iya, di Mitra Canopy jasa pemasangan dan harga produk kanopi sudah satu paket, jadi pasti lebih murah jika di bandingkan menggunakan jasa lain.

Nah, daripada penasaran mending langsung saja kontak team Mitra Canopy. Silahkan klik logo WA yang ada di pojok kanan bawah, Kami siap bantu proses pemasangan kanopinya sampai tuntas. Boleh juga konsultasi terlebih dahulu barangkali masih ada yang ingin ditanyakan mengenai jasa yang Kami tawarkan.

Intinya, pasang kanopi besi hollow lebih mudah pakai layanan dari Mitra Canopy!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *